Beberapa kali saya mendapat kiriman pesan WA yang isinya menawarkan pekerjaan freelance, di mana yang dikerjakan sangat ringan namun sudah bisa mendapatkan upah yang lumayan.
Misalnya seperti pada tangkapan layar berikut ini:
Pengirim pesan mengaku dari PT Redhill Indonesia. Tapi saya search nama PT ini di google, tak ada informasi mengenai penawaran semacam ini.
Hanya dengan melakukan like dan subscribe ke channel yang dimaksud, kita akan mendapat uang 15 ribu. Semuanya ada 24 channel, jadi total kita bisa mendapatkan 360 ribu.
Hmm, tidak manuk akal, tak habis fikri, di luar nurul, kata netizen. Mana ada orang mau keluar uang 15 ribu hanya untuk satu like dan subscribe?
Sebuah channel youtube untuk bisa populer butuh ribuan like dan subscribe, bahkan jutaan. Jika 1000 like saja, maka dia harus keluar uang 15 juta. Tapi channel dengan hanya seribu like dan subscribe masih belum apa-apa.
Karena tidak masuk akal, maka bagi saya jelas ini penipuan. Jadi saya blokir saja akun tsb.
Dari info yang saya dapat tentang modus penipuan semacam ini, bagi orang yang tertarik dengan penawarannya maka akan disuruh registrasi di suatu website atau aplikasi. Pada tahap awal, upah mungkin akan diberikan. Tapi sampai tahap tertentu, untuk bisa mencairkan upah tsb kita diminta untuk deposit. Di sinilah potensi uang kita bisa hilang.
Modusnya bisa dibaca antara lain di SINI. Jadi, hati-hatilah dengan modus penipuan semacam ini.
Demikian, semoga bermanfaat. [Asso]