Fuse adalah perusahaan broker atau pialang asuransi. Sebagai broker, Fuse bekerja sama dengan banyak perusahaan asuransi dan menyediakan hampir semua jenis asuransi. Fuse menyediakan aplikasi Fuse Pro sebagai sarana bagi para mitra untuk melakukan jual-beli produk asuransi, dan sekaligus untuk merekrut mitra.
Aplikasi Fuse Pro memberikan peluang untuk mendapatkan tambahan penghasilan bagi anda, bahkan dapat menjadi sumber penghasilan utama.
Jika anda ingin menjadi mitra Fuse, berikut langkah-langkahnya:
Pendaftaran
1. Hubungi mitra Fuse yang menurut anda bagus dan anda ingin menjadi bagian dari timnya. Jika belum ada, anda bisa mempertimbangkan saya, pemilik blog ini (asepsopyan.net).
2. Mitra Fuse tsb akan mengirimkan tautan referal kepada anda, mungkin lewat WA atau email. Klik tautan dan anda akan diarahkan ke form pendaftaran mitra. Jika anda memilih menjadi bagian dari tim saya, berikut tautan referal saya: https://fuse.co.id/r/S5KTAL0D?f=C&d=1001.
Di atas adalah form pendaftaran mitra Fuse. Anda dapat mengisinya di HP atau di laptop.
Pilih tipe akun Individu.
Isi nomor HP anda.
Kode verifikasi, untuk mengisinya klik Kirim (yang dilingkari biru), maka anda akan menerima pesan lewat WA atau sms ke nomor anda.
Selanjutnya isi email, nama panggilan, dan buat kata sandi, lalu klik Daftar.
3. Unduh aplikasi Fuse Pro di ponsel anda (android atau iOS).
4. Buka aplikasi, dan anda akan diarahkan untuk melengkapi data dan memverifikasi identitas. Akan diminta foto KTP dan swafoto dengan KTP.
5. Tunggu antara 1 sd 3 hari untuk otentikasi. Biasanya 1 hari sudah disetujui.
Setelah itu anda bisa mulai menggunakan aplikasi Fuse Pro untuk membeli asuransi, menjual asuransi, atau merekrut mitra.
Langkah Selanjutnya
- Pelajari cara penggunaan aplikasi Fuse Pro. Ini mudah dan simpel.
- Pelajari produk. Ini butuh waktu, karena ada banyak sekali produk asuransi yang tersedia di aplikasi Fuse Pro. Anda dapat mendahulukan mempelajari produk yang bisa langsung anda tawarkan kepada prospek potensial anda.
- Tawarkan produk kepada orang-orang
- Ajak juga orang-orang yang potensial untuk menjadi mitra Fuse.
- Ikuti training-training yang diadakan oleh Fuse maupun grup leader anda.
- Konsisten melakukan tiga hal ini: menjual, merekrut, dan belajar/ikut training.
Demikian dan semoga sukses.
Untuk konsultasi tentang bisnis asuransi, silakan menghubungi saya:
Asep Sopyan (Mitra Fuse)
HP/WA: 082111650732 | Email: asepsopyan.asn@gmail.com | Youtube: | Tinggal di Tangerang Selatan