Avand chester ix

Minggu ini aku membeli sepeda lipat Avand Chester IX ukuran 20 inci. Avand merupakan merek dari United. Aku beli di serbasepeda.com seharga 1,9 juta, dengan bonus tas depan, bel, dan mata kucing. Tas depan ini jika beli sendiri harganya 200 ribu di serbasepeda. Dan memang kualitasnya bagus, model dan bahannya mirip dengan koper buat traveling tapi dg ukuran kecil.

avand chester ix

Sepeda ini kubelikan untuk anakku yang kedua, Teguh Jiwa, yang baru saja menamatkan membaca Alquran 30 juz.

Hal terpenting yang kuharapkan saat mencari sepeda adalah bahan rangkanya terbuat dari alumunium (alloy) agar tidak mudah berkarat, dan harganya murah. Avand Chester IX ini di tahun 2020 harganya di atas 5 jutaan. Ketika sekarang dijual di harga di bawah 2 juta, ini jelas sangat bagus. Apalagi ketika mendapati sepeda ini pake rem hidrolik, maka ini di atas ekspektasi. Boleh dikatakan, sejauh yang kutemukan, ini adalah sepeda lipat alumunium dengan rem hidrolik termurah.

Spesifikasinya seperti tertera di website serbasepeda.com sbb:

  • Frame alloy
  • Fork rigid (besi)
  • Stang alloy 560 mm
  • Leher stang (stempost) teleskopic alloy
  • Tiang sadel (seatpost) alloy 560 x 33,9mm
  • Rem hidrolik Shimano MT201 rotor 160mm (depan belakang)
  • Shifter dan RD Sensah Ignite 9 speed
  • Crankset (poros engkol) Avand 170mm 52T
  • Cassete (gigi belakang) 13-32T
  • Rantai Narrow
  • Pedal PVC Folding
  • Hub (as roda) Avand 32H QR
  • Rims (velg) Double wall
  • Ban 20 x 1 3/8
  • Spokes (jari-jari) 32
  • Berat 13,67 kg
  • Warna biru silver glossy

Beli di serbasepeda ada gratis servis seumur hidup, tapi garansi ini mungkin tak akan kumanfaatkan karena bengkelnya jauh dari Tangsel.

Sepeda ini datang dalam keadaan sudah dirakit, tinggal pake. Setelah kucoba digowes, kurasakan sepeda ini kokoh dan mantap, tidak ada goyang-goyangnya sedikit pun. Remnya pakem sekali.

Alhamdulillah, semoga awet. []

Sepeda ini telah dibahas juga di kanal youtube Asso Channel.

https://youtu.be/CR5glJ7DMtc

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *